BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Laman

Jumat, 05 Februari 2010

Zero To Hero ( Mendahsyatkan Diri Raih Prestasi )

Kemampuan kita terbatas? Itu bukan masalah! Sebab bila ditengah keterbatasan itu kita mampu mendsahsyatkan diri untuk meraih prestasi tinggi, itulah kepahlawanan sejati. Zero to Hero!

Kalau dihitung-hitung, masing-masing waktu kita sama: 60 detik dalam 1menit, 60 menit dalam 1 jam, 24 jam sehari, 7 hari sepekan, dan seterusnya, anda hitung sendiri waktu Anda. Namun, kalau orang umurnya 60 tahun rata-rata dia menjadikan 8 jam sehari untuk tidur, maka dalam 60 tahun dia telah tidur 20 tahun. Luar biasa..!! Banyak sekali tidurnya ya, lalu prestasinya mana? Itulah kebanyakan manusia. Apakah termasuk kita.
Kita akui, kita orang biasa . Banyak keterbatasan, kekurangan, kelemahan, itu bukan masalah. Yang terpenting bagaimana ditengah keterbatasan itu kita dahsyatkan diri agar lahir prestasi tinggi. Itulah kepahlawanan sejati. From Zero to Hero!
Sejarah mencatat, banyak orang besar justru lahir ditengah himpitan kesulitan, bukan buaian kemanjaan. Mereke besar dengan mengurangi jam tidurnya. Bersedia tidur malam untuk bangun malam. Bahkan tak sedikit yang mengurangi kesibukan bekerja mengurusi duniawi, untuk memenuhi kebutuhan ukhrawi. Dalam kesehariannya sedikit canda untuk rasakan nikmatnya ibadah, tuk rasakan lezatnya iman. Tak berlebihan! Menahan dari maksiat agar selamat.
Bukan sekedar 'buku cerita' tentang prestasi manusia. Bukan sekedar bacaan hiburan pelepas kepenatan. Bukan semata kumpulan dari nukilan. Marilah kita mencoba menggali dari khazanah yang terpendam, merangkai yang tercecer, menyusun yang terbengkalai, merawat yang dianggap remeh, dan menyuguhkan menjadi sebuah 'kekuatan dahsyat' untuk menggugah dan mengubah diri kita menjadi pribadi yang luar biasa ZERO TO HERO.

0 komentar: